URGENSI LINGKUNGAN BELAJAR YANG KONDUSIF DALAM MENDORONG SISWA BELAJAR AKTIF
DOI:
https://doi.org/10.51903/education.v2i1.148Keywords:
Lingkungan, metode, belajarAbstract
Jurnal ini membahas tentang urgensi lingkungan belajar yang kondusif dalam mendorong siswa untuk belajar secara aktif. Lingkungan belajar sekolah yang kondusif erat kaitannya dengan kualitas belajar siswa. Metodologi atau pendekatann yang digunakan dalam tulisan ini menggunakan metode atau pendekatan kepustakaan (library research), sedangkan pengumpulan data dilakukan dengan menelaah dan/atau mengeplorasi beberapa Jurnal, buku, dan dokumen-dokumen serta sumber data dan informasi lainya yang dianggap relevan dengan kajian. Dalam lingkungan belajar yang aktif, siswa tidak terbebani secara individu dalam memecahkan masalah yang dihadapi dalam pembelajaran, tetapi mereka dapat saling bertanya dan berdiskusi sehingga beban belajar bagi mereka tidak terjadi. Dengan strategi pembelajaran aktif ini diharapkan dapat menumbuhkan dan mengembangkan seluruh potensi yang dimiliki sehingga pada akhirnya dapat mengoptimalkan hasil belajar.
References
Fitriyah. (2019). HUBUNGAN LINGKUNGAN BELAJAR DI SEKOLAH DENGAN HASIL BELAJAR IPS DI SMP. Hal. 3- 4.
Rusman. (2011). Model- model Pembelajaran (Mengembangkan Profesionalisme Guru). Cetakan keempat. Jakarta: Rajawali Pers.
Rusydi, S. (2011). Prinsip-Prinsip Manajemen Kelas, Cet. I. Jogjakarta: DIVA Press.
Sardiman. (2007). Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada.
Saroni. (2006). Manajemen Sekolah Kiat Menjadi Pendidik Yang Kompeten. Yogyakarta: Arruz.
Sukmadinata, N. S. (2009). Metode Penelitian Kuantitatif dan R & D. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Supardi. (2003). Sekolah Efektif Konsep Dasar dan Prinsipnya Cet.1. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.
Syah. (2011). Psikologi Pendidikan dengan Pendekatan Baru. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Syah, M. (2011). Psikologi Belajar Cet. II. Jakarta: PT. Raja Grindo Persada.
Uno, H. B. (2014). Belajar Dengan Pendekatan Pembelajaran Aktif Inofatif Lingkungan Kreatif Efektif Menyenangkan Cet.V. Jakarta: PT. Bumi Aksara. .
Zed, M. ( 2003). Metode Penelitian Kepustakaan. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia.